Tidak hanya kacang-kacangan saja yang memiliki banyak manfaat kesehatan bagi tubuh kita, namun ada biji-bijian juga yang selalu direkomendasikan oleh para ahli gizi di dunia kepada masyarakat agar selalu mengkonsumsinya secara rutin, contohnya saja ada biji chia yang selalu diandalkan oleh orang yang suka gaya hidup sehat seperti sedang melakukan kegiatan diet maka biji chia solusinya karena mampu mengurangi berat badan dengan efektif.
Selain itu biji chia sangat mudah untuk dikombinasikan dengan berbagai jenis makanan atau minuman yang akan kita konsumsi contohnya saja seperti sup, salad buah, oatmeal, atau yoghurt. Masih ada banyak lagi jenis biji-bijian yang sama bagusnya dengan biji chia dan memiliki segudang manfaat baik untuk kesehatan tubuh, apa saja itu? simak ulasannya sampai tuntas disini ya guys!
1. Biji labu
Bijian satu ini akan lebih sering kamu temui di toko penjual kue karena mereka akan selalu mengggunakannya sebagai pelengkap dari kue yang mereka buat untuk tampilan yang lebih baik namun tetap saja sangat sehat dan bermanfaat ketika kamu makan. Alasannya adalah biji labu sangat bagus untuk menstabilkan kadar gula di dalam tubuh kemudian meningkatkan sistem imun tubuh bahkan proses pencernaan kita, jadi rutin menambahkan biji ini ke dalam makanan atau minumanmu juga karena tidak diharuskan kue saja ya.
2. Biji bunga matahari
Siapapun pasti sudah tidak merasa asing lagi dengan biji satu ini karena sudah sangat populer dimana saja, selain disukai oleh para hamster, biji ini juga sangat digemari sebagai cemilan bagi orang-orang untuk mengisi waktu ketika luang atau bosan. Harus kamu tahu bahwa manfaat biji bunga matahari sangatlah banyak yaitu dapat memperkuat tulang, mengontrol gula darah, menjaga kolesterol serta organ hati kita, hal ini karena dalam biji ini terdapat banyak vitamin dengan mineral dan berbagai nutrisi penting lainnya.
3. Biji flaks
Kalian tentunya sudah mengenal dengan baik sereal, pasta atau roti gandum yang sering kamu makan bukan? nah, ini biji flaks ini merupakan bahan utamanya pembuatan berbagai jenis makanan tadi dan pertama kalinya biji ini ditemukan dari tanaman Linum dengan daerah suhu dingin tentunya. Kandungan penting yang ada di dalam biji ini adalah omega-3, folat serta berbagai vitamin yang dapat mencegah resiko penyakit kanker.