Ada beberapa orang yang merasa kesulitan dalam membedakan perasaan sayang, simpati, empati, dan cinta. Sehingga banyak sekali terjadi miss komunikasi, banyak terjadi hal yang tidak diinginkan, seperti ada saja dimana kadang orang merasa baper. Padahal orang yang dia baper, sudah memiliki pasangan. Padahal jelas itu tidak benar. Tapi ya, perasaan tidak bisa kita kontrol. Jika sudah berurusan dengan perasaan rasanya sangat berbeda.
Alasan Kenapa Dalam Hubungan Itu Harus Pria Dan Wanita
Itu kenapa jika sudah melibatkan perasaan dalam segala hal, itu tidak akan baik, sehingga dibutuhkan logika di dalamnya. Begitupun di dalam hubungan. Itu kenapa dalam sebuah hubungan, itu diciptakan perempuan dan laki-laki, karena perempuan menggunakan perasaan, dan laki-laki menggunakan logika. Jadi saat salah satu terlalu mendominasi dengan menggunakan logika, ada si perempuan bisa menyeimbanginya dengan menggunakan perasaan. Begitupun sebaliknya. Sehingga itu kenapa ada suami istri. Karena mereka akan saling support satu sama lain. Saling mengisi lebih dan kurang masing-masing.
Karena akan sulit jika dalam hubungan dimana keduanya menggunakan logika, maka akan selalu ada perdebatan. Akan selalu ada maslah, karena keduanya keras kepala dan jadinya ada perasaan tidak mau mengalah. Itu kalau tipe keduanya sama-sama menggunakan logika. Dan kalau menggunakan perasaan, dua-duanya menggunakan perasaan dalam hubungan, maka yang jadinya adalah drama. Terlalu sensitif, dan akhirnya menjadi asumsi, dan curiga dan akhirnya sering berdebat karena sesuatu yang tidak pasti.
Makanya paling tepat adalah dalam hubungan yang satu menggunakan logika dan yang satunya menggunakan perasaan. Karena itu mereka akan saling mendukung satu sama lain. Dan itu yang dibutuhkan. Kalian pun sudah bisa membayangkan, untuk dimana logika dan perasaan saja jika disatukan masih sering berdebat, bagaimana jika dalam hubungan keduanya memiliki karakter yang sama, cara berpikir yang sama, yang ada adalah terjadi bentrok. Walaupun ada-ada saja yang berhasil dengan hubungan yang memiliki karakter yang sama, tapi itu 1 banding 10. Jadi kira-kira anda yang mana?